Berita



Penertiban Kabel Udara di Jalan Juana, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat

Halo #SobatDBM, Berdasarkan Pergub DKI Jakarta No. 106 Tahun 2019 tentang Pedoman Penyelenggaraan Infrastruktur Jaringan Utilitas, Dinas Bina Marga Provinsi DKI Jakarta secara rutin dan berkala telah melakukan Penertiban Kabel Utilitas di wilayah DKI Jakarta sejak tahun 2019 sampai dengan saat ini.

Kali ini Dinas Bina Marga Provinsi DKI Jakarta melalui Bidang Prasarana dan Sarana Utilitas Kota (PSUK), Unit Peralatan dan Perbekalan (Alkal) dan Suku Dinas Bina Marga Kota Administrasi Jakarta Pusat melakukan penertiban kabel udara (kabel fiber optik) di Jl. Juana, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat. Penertiban dilakukan dalam rangka mendukung program Sarana Jaringan Utilitas Terpadu (SJUT) yang bertujuan untuk memindahkan kabel utilitas ke bawah tanah. (14/08/2023).

Plt. Kepala Dinas Bina Marga, Heru Suwondo didampingi Walikota Jakarta Pusat, Dhany Sukma didampingi Perwakilan dari Apjatel (Asosiasi Penyelenggara Jaringan Telekomunikasi) turut melakukan pemotongan kabel udara secara simbolis. Kabel udara yang ditertibkan sepanjang 1200 meter dari 22 operator.

#SobatDBM, mari bersama dukung program Penertiban Kabel Utilitas Pemerintah Provinsi DKI Jakarta agar kota Jakarta lebih indah dan tertata.



Image Lainnya