Jakarta Timur - Kabel fiber optik udara yang semrawut di Jalan Bekasi Raya, Jakarta Timur telah berhasil ditertibkan! Dinas Bina Marga Provinsi DKI Jakarta bersama Asosiasi Penyelenggara Jaringan Telekomunikasi (APJATEL) dan pemilik jaringan utilitas telah menertibkan 28 kabel fiber optik milik 41 operator di Jalan Bekasi Raya, Jakarta Timur.
Upaya penertiban sepanjang 11,7 kilometer ini telah menambah total kabel fiber optik yang ditertibkan di Jakarta menjadi 137 kilometer sejak tahun 2020.
Bersama kita wujudkan Jakarta yang lebih rapi dan nyaman, Sobat DBM!